Sunday, March 3, 2013

Paduan Kuning-Coklat Dalam Ruang Keluarga Minimalis




Pernah membayangkan ruang keluarga minimalis Anda jika menggunakan aplikasi kuning berpadu coklat? Tentu akan memberi suasana hangat dan nyaman lewat kombinasi warna tersebut. Menata ruang keluarga bergaya minimalis dengan permainan warna tak selalu menggunakan warna putih atau abu-abu. Agar terlihat lebih modern, memilih warna lain seperti paduan warna coklat dan kuning bisa menjadi ide yang tepat. Sapuan warna coklat terang di dinding membuat ruang keluarga minimalis terkesan lebih hangat. 

Ruang Keluarga Minimalis
Tepat di sisi dinding bersanding sofa dan standing lamp warna kuning, tentu menjadikan ruang keluarga terkesan ”hidup”. Menaikkan mood penghuni dengan nuansa keceriaan dan pastinya nyaman. Sehingga, ruang keluarga minimalis tak lagi tampil monoton. Ruang keluarga pun tampil dengan nuansa cantik yang menyenangkan.
Tampilkan kesan keseimbangan dengan menggunakan warna putih. Lantai, arm chair, dan hiasan dinding berdesain kotak-kotak warna putih menambah kesan minimalis yang sederhana namun elegan serta mencerminkan kualitas hidup yang lebih tinggi. Suasana kesegaran juga bisa tercipta lewat paduan warna tersebut, ruang keluarga lebih lapang, dan memberi rasa leluasa bagi penghuni.
Warna coklat memberi kesan hangat, elegan, dan natural. Pas saat dipadukan warna kuning sebagai aksen yang membuat warna utama coklat tetap memikat. Untuk desain minimalis, paduan warna tersebut dapat meredam efek kaku serta monoton. Anda siap mengaplikasikan warna ini pada interior ruang keluarga Anda?
Ruang Keluarga Minimalis
Cari info seputar dijual rumah online hingga dijual rumah murah? Caranya mudah! Cukup klik Rumahku.com situs jual/beli/sewa properti terlengkap di Indonesia. Yuk sekalian pasang iklan rumah dijual. GARTIS!
Sumber : Berbagai sumber
---
www.rumahku.com

No comments:

Post a Comment

Rumah123 DotCom - Property Rumah